Saat hendak mencetak seringkali dihadapi dengan beberapa masalah,
Bahkan font/tulisan pun bisa menjadi masalah saat hendak kita cetak.
Nah foto di atas adalah contoh masalah yang sering timbul dalam dunia percetakan. ini terjadi kalau kalian sering memakai font-font yang bukan font bawaan windows/ios dsb (default) , biasanya font-font yang kalian unduh bebas di internet seperti dafont.com, 1001freefonts.com dsb atau font yang kalian buat sendiri (walaupun jarang sekali yang membuat fontnya sendiri). nah font-font itu tidak terbaca/terinstall di komputer abangnya.
Yang pertama. Suruh abangnya download font yang sama persis seperti yang di desain/gambar lalu di install ke komputer abangnya. tetapi cara nomor 1 ini sangat tidak disarankan, karna biasanya saat hendak mencetak kita lupa dengan nama font yang kita pakai.
untuk itu lebih baik sebelum kita mencetak, jika kita memakai font-font yang bukan bawaan windows/ios (default) kita konversikan terlebih dahulu font yg dimaksud ke dalam bentuk curva.
1. Untuk Photoshop caranya seperti berikut.
Blok tulisan menggunakan Type Tool, lalu klik "Type" > "Rasterize Type Layer"
2. Untuk Illustrator caranya seperti berikut.
Klik tulisan menggunakan select tool, lalu klik "Type" > "Create Outlines"
3. Untuk Coreldraw cara seperti berikut.
Blok / Klik tulisan, lalu klik "Object" > "Convert to Curves"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar